Hi Traveler!
Provinsi Nusa Tenggara Timur memiliki luas wilayah 47.932 km². Dikenal dengan hamparan padang, savana, hingga laut yang luas tak heran provinsi ini memiliki potensi pariwisata yang besar. Provinsi ini memiliki obyek pariwisata yang beragam, baik wisata alam dengan kondisi alamnya, bentuk pantainya yang memanjang, wisata bahari, agrowisata, maupun wisata budaya, termasuk wisata sejarah yang banyak dimiliki oleh Provinsi NTT. Saat ini, keanekaragaman budaya dan obyek wisata di daerah NTT terus ditingkatkan dengan sarana pendukung lainnya.
wisataindonesiatimur.wordpress.com/peta-wisata-nusa-tenggara-timur |
Beberapa destinasi dan obyek wisata yang terdapat di Provinsi Nusa Tenggara Timur sesuai dengan peta wisata yaitu, Danau Kelimutu, Taman Laut Selat Pantar, Taman Nasional Komodo, Wisata Pantai Sumba Barat, Labuan Bajo, Pulau Flores dan Taman Laut 17 Pulau Riung. Ada pula wisata budaya yaitu upacara adat Pasola yang merupakan tradisi perang adat dimana dua kelompok penunggang kuda saling berhadapan, kejar-mengejar seraya melempar lembing kayu ke arah lawan.
labuan bajo |
Provinsi Nusa Tenggara Timur memiliki iklim kering yang dipengaruhi oleh angin musim. Periode musim kemarau lebih panjang dari pada musim hujan. Suhu udara rata-rata nya adalah 27 °C. Jika ingin berkunjung ke NTT disarankan saat memasuki bulan-bulan pada awal tahun, karena selain memiliki suhu udara yang sejuk, juga banyak upacara adat yang dilaksanakan. Namun jika ingin menikmati ombak di musim panas, wisatawan dapat berkunjung pada bulan akhir tahun seperti bulan September.
Untuk menunjang kebutuhan transportasi menuju ke tempat
wisata di Nusa Tenggara Timur, Provinsi NTT sendiri telah memiliki bandara dan
pelabuhan terbanyak di Indonesia. Setidaknya ada 14 bandara dan 42
pelabuhan yang tersebar di seluruh wilayah NTT. Selain bandara domestik,
terdapat pula bandara internasional di NTT yaitu Bandara El Tari, sehingga
memudahkan wisatawan yang ingin mengunjungi provinsi Nusa Tenggara Timur.
By: Defanny Mawaddah / 152010683019
Komentar
Posting Komentar